Deskripsi
Pengukuran kadar Kreatinin adalah pemeriksaan yang mengukur kadar Kreatinin dalam darah, yang merupakan hasil dari kontraksi otot.
Meskipun Kreatinin merupakan hasil dari kontraksi otot, pemeriksaan Kreatinin ini merupakan penanda adanya gangguan ginjal. Hal ini disebabkan karena Kreatinin dibuang melalui ginjal, sehingga pada gangguan fungsi ginjal, di mana proses penyaringan terganggu, maka kadar Kreatinin dalam darah meningkat sebagai akibat pembuangan melalui urine terhambat.
Karena Kreatinin merupakan produksi dari kontraksi otot, maka pemeriksaan Kreatinin sebaiknya tidak dilakukan setelah melakukan olah raga atau aktivitas fisik berat. Kadar Kreatinin akan meningkat meskipun fungsi ginjal dalam batas normal bila seseorang baru saja mengalami trauma otot, misalnya kecelakaan atau serangan jantung.