Deskripsi
Jarum pentul merupakan salah satu jarum yang awalnya digunakan untuk perlengkapan jahit menjahit.
Jarum pentul KW1 Jepang berbahan stainless steel yang tidak mudah berkarat, ujungnya tajam, dan warna kepala jarumnya tidak mudah hilang / luntur.
Meskipun bentuknya kecil dan minimalis, pada perkembangannya, jarum pentul memiliki banyak fungsi, termasuk sebagai penyemat hijab, bahan kerajinan tangan karena warnanya yang menarik
Pada proses jahit menjahit, jarum pentul berperan pada :
– Menyematkan kertas pola ke bahan kain.
– Menyatukan bagian-bagian pola kain yang sudah dipotong.
– Memberi tanda dan melipat kain pada saat perlu menjahit.
– Memberi tanda pada waktu mengepas baju.
– Menandai bagian-bagian baju yang perlu diperbaiki.